Keluarga iPhone 6s, dikabarkan menjadi seri iPhone pertama yang berhasil mencuri Perhatian Pengguna Android.
Berdasarkan temuan Consumer Intelligence Research Partners, Pengguna Android yang bermigrasi Ke iPhone 6s teach mencapai 26% setelah Smartphone ini diluncurkan !
Jumlah mantan Pengguna Android yang berpaling ke iPhone 6s ini lebih besar dari pada ke iPhone 6. Pada periode yang sama pada tahun lalu, saat itu iPhone 6 hanya meraih 16% dari mantan pengguna Android.
Meski begitu, penjualan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus dalam satu bulan peluncurannya tidak lebih tinggi dibandingkan dengan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus pada peluncurannya di 2014.
CIRP dalam datanya mencatat penjualan iPhone 6s dan iPhone 6s pada bulan peluncuranya mencapai 71 persen. Bandingkan dengan iPhone 6 dan iPhone 6 Plus yang terjual sebanyak 91 persen.
Penjualan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus hanya lebih baik dari penjualan iPhone 5s. Pada peluncurannya kala itu, jumlah pembeli iPhone 5s mencapai angka 64 persen.
Masih dalam datanya, CIRP menemukan fakta bahwa para konsumen lebih meminati iPhone yang memiliki layar paling besar. Jumlah pembeli iPhone 6s Plus dilaporkan mencapai 37 persen dan 25 persen dipegang iPhone 6 Plus.
Walau Android menguasai pangsa pasar smartphone dunia, kehadiran iPhone baru tiap tahunnya sedikit banyak mengguncang dominasi mereka dengan menarik banyak penggunanya untuk beralih. Tren seperti ini pun diharapkan bakal terus terjadi di masa mendatang.
0 komentar:
Post a Comment