Thursday 15 October 2015

ONEPLUS AJAK TINGGALKAN SMARTPHONE SAMSUNG

18:16 Posted by david desaili , , No comments

Kecil-kecil cabe rawit pepatah ini lah yang cocok untuk salah satu vendor baru dari China yakni OnePlus.

Kenapa ? Karea Vendor inilah yang beraninmelawan Vendor sebesar Samsungdengan program yang bernama #TakeTheEdgeOff.

Program yang disebarkan melalui website resmi OnePlus tersebut berisi ajakan untuk menukar smartphone flagship milik Samsung dengan smartphone flagship milik OnePlus. Dalam hal ini, pengguna Samsung Galaxy S6, Samsung Galaxy S6 edge, Samsung Galaxy S6 edge+, dan Samsung Galaxy Note 5 bisa menukar smartphone mereka dengan OnePlus 2.
Terdengar aneh dan nyeleneh memang. Hal tersebut pun membuat banyak yang menyindir program #TakeTheEdgeOff yang ditawarkan oleh OnePlus sebagai sesuatu yang tidak masuk akal. Pasalnya keempat smartphone flagship milik Samsung tersebut lebih baik dari OnePlus 2.
Namun jika pun ada yang berminat menukarnya, smartphone flagship Samsung yang ditukarkan tersebut nantinya akan disumbangkan ke yayasan Hope Phones untuk membantu mendanai program kesehatan di wilayah Asia dan Afrika.
OnePlus hanya akan menerima 50 orang pertama yang mau menukar smartphone flagship Samsung miliknya dengan OnePlus 2. Jika lebih dari 50 orang, OnePlus akan menyeleksinya. Program #TakeTheEdgeOff sendiri hanya akan berlangsung hingga 18 Oktober 2015.

0 komentar: