Karena saya masih terbawa Euforia Welcomenya iOS 9 jadi saya kali inimasih membahas Fitur yang bikin makin jatuh cinta pada iOS 9.Langsung aja ke pembahasan kita.Simak baik-baik tulisan dibawah ini.
Hari ini para pengguna iOS bersuka cita. Apple secara resmi merilis iOS 9 yang akan memberikan peningkatan performa serta fitur-fitur baru untuk pengguna iPhone dan iPad. Tidak seperti update sistem operasi sebelumnya yang membutuhkan banyak "free space" pada perangkat, untuk update terbaru ini hanya memiliki bobot file 1,3 GB saja. Bandingkan dengan update iOS 8 yang membutuhkan 4,58 GB space.
Update ini akan memberikan fitur "Split View" bagi para pengguna iPad Air 2 dan iPad mini 4. Keunggulannya adalah membuka dua aplikasi sekaligus pada layar perangkat yang terbagi di sisi kanan dan kiri. Opsi multitasking lain juga tersedia untuk pengguna iPad Aid 2, iPad Mini 4, iPad Air, iPad Mini 2, dan iPad Mini 3. Selain itu terdapat pula "Slide Over" yang memberikan keleluasaan pada Anda untuk membuka aplikasi baru tanpa harus mengakhiri penggunaan aplikasi sebelumnya, serta "Picture in Picture" yang bisa menayangkan sebuah window kecil untuk memainkan video di dalam aplikasi yang sedang berjalan.
Sementara untuk Siri pada iOS 9 ini semakin proaktif dan bisa bekerja dengan layar pencarian baru di bagian kiri bawah dari Home Page. Di sana Anda akan melihat berbagai aplikasi dan nomor kontak berdasarkan pada penggunaan terdahulu. Sebagai tambahan, berita-berita terbaru akan diberikan kepada Anda berdasarkan lokasi tempat tinggal.
Siri kini juga bisa mendeteksi tanggal yang tertulis pada sebuah email untuk mengatur jadwal secara otomatis pada Kalender smartphone, dan akan mengingatkan Anda tentang jadwal tersebut. Misalnya, bila Anda bepergian dengan pesawat dan telah menerima email yang berisi informasi penerbangan. Data ini akan dimasukkan ke dalam kalender Anda, disertai dengan pengingat saat tiba waktunya untuk berangkat ke bandara udara. Semuanya ini dilakukan oleh Siri, tanpa harus merepotkan sang pengguna, bahkan notifikasi keberangkatan ke bandara juga akan dicocokkan dengan kepadatan arus lalu lintas menuju bandar tersebut. Menarik bukan?
Aplikasi Newsstand akan berubah nama menjadi News dan akan memberikan update terbaru dari para media yang bekerja sama dengan Apple. Maps kini juga memiliki update untuk transportasi publik, dan Passbook juga memiliki nama yang baru. iOS 9 juga akan memberikan kemudahan dalam menyimpan uang Anda dengan Wallet, yang menyimpan kartu kredit agar bisa digunakan bersama dengan Apple Pay.
Fitur yang mungkin sangat penting dari iOS 9 ini adalah semakin efisiennya penggunaan baterai untuk perangkat iOS (bisa lebih hemat satu jam dibandingkan iOS 8). Selain itu terdapat pula Low Power Mode, yang akan memberikan tambahan waktu 3 jam dalam menggunakan perangkat iOS Anda.
Update ini bisa digunakan oleh pengguna perangkat mulai dari Apple iPhone 4s dan/atau iPad 2 ke atas.
0 komentar:
Post a Comment