Sore pembaca para pengunjung blog ini.Kali ini saya akan membahas mengenai ketahanan smartphone.Kita tahu smartphone saat ini terbuat dari dua bahan yang familiar dan mudah kita jumpai yap benar ! Plastik dan Alumunium.Kali ini saya akan membahas ketahan smartphone yang lebih tahan panas Plastik ataukah Alumunium.
1. Plastik
Kebanyakan smartphone kelas entry atau menengah ke bawah menggunakan bahan plastik di sekujur bodinya. Bahan plastik selain murah juga lebih gampang diproduksi karena jumlahnya yang tidak terbatas dan mudah didapatkan. Risikonya, smartphone dengan bahan plastik jadi terlihat pasaran dan tidak mewah. Namun untuk urusan panas, smartphone dengan bahan plastik rata-rata tidak terlalu membuat tangan terasa panas karena material plastik itu sendiri bukan penghantar panas yang baik, sehingga panas dari dalam smartphone tidak seluruhnya tersalurkan dengan baik ke luar.
2. Polycarbonate
Banyak yang salah mengira dan membedakan antara plastik dan polycarbonate. Ya, keduanya memang mirip, terasa dan terlihat sama. Namun sebenarnya ada perbedaan cukup mencolok antara plastik dan polycarbonate. Bahan polycarbonate sejatinya terlihat lebih mengkilat (glossy) dan menarik. Polycarbonate juga lebih tahan terhadap goresan atau bahkan "percikan" api. Untuk urusan panas, bahan polycarbonate juga tidak terlalu baik dalam menghantarkan panas sehingga tangan kamu tak akan terlalu merasakan panas. Contoh hape yang menggunakan adalah : Microsoft Lumia 920,dll
3. Kaca
Setelah plastik dan polycarbonate, selanjutnya ada bahan glass atau kaca. Dibanding plastik dan polycarbonate, bahan kaca lebih bisa menghantarkan panas. Beberapa smartphone yang kerap menggunakan material kaca adalah Sony Xperia Z Series. Maka tidak heran, smartphone tersebut bisa dengan mudah terasa panas di tangan karena memang dapat menghantarkan panas (membuang panas keluar bodi) lebih baik dibanding plastik dan polycarbonate.
4. Aluminium
Nah, di antara plastik, polycarbonate, kaca, dan aluminium, bahan yang paling mudah menghantarkan hawa panas adalah aluminium. Bahan ini lebih banyak digunakan oleh smartphone premium, seperti HTC One Series, Samsung Galaxy S6, Apple iPhone 6, dan yang lainnya. Maka dari itu, tak heran apabila smartphone-smartphone kelas atas tersebut terasa cepat panas di tangan. Bahan aluminium memang sengaja digunakan untuk bisa membuang panas dari dalam smartphone. Pasalnya, smartphone kelas atas pasti memiliki hardware kelas atas yang kencang dan mengeluarkan suhu panas lebih tinggi.
Show jade tidal ada yang menang,Semua bahan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.Jadi dibawa Enjoy aja.
0 komentar:
Post a Comment