Wednesday, 16 September 2015

Apakah IMEI Smartphone Kamu Ada di Daftar Ini? Jika Tidak, Berarti Palsu

11:24 Posted by david desaili No comments


Setelah sempat membahas tentang Cara Mengetahui Smartphone yang Asli atau Palsu, dan juga pernah menulis tentang iPhone, yakni tentang Perbedaan Mencolok Antara iPhone Asli dan iPhone Replika.
Namun, masih saja banyak yang tertipu dengan para penjual 'jahat' yang menjual Smartphone palsu dengan embel-embel merek dan harga murah. Namun, masih ada satu cara yang benar-benar ampuh untuk menentukan Smartphone kamu itu asli atau palsu.

IMEI Smartphone Asli Pasti Terdaftar

Cara yang akan saya bagikan satu ini adalah dengan cara melihat IMEI kamu, Apakah IMEI Smartphone kamu sudah terdaftar. Pasalnya, IMEI pada Smartphone palsu tidak akan masuk dalam daftar dan tidak akan menggunakan merek dan tipe yang sama, karena itu hanya tiruan.
Oke, Kita mulai ya!

Ketahui Dulu IMEI Smartphone Kamu

  1. Caranya, Ketik *#06# di Dial Pad, lalu klik tombol Call. Maka akan muncul seperti ini. Sedangkan untuk iPhone, kamu bisa cek IMEI-nya di "Settings > About > IMEI".
  1. Jika sudah mendapatkan Kode IMEI-nya, Buka situs IMEI.info
Jika IMEI kamu terdaftar dan nomor IMEI cocok dengan perangkat yang sedang kamu gunakan, berarti Smartphone kamu adalah Asli. Namun, jika IMEI yang kamu masukan tidak ditemukan atau berbeda dari kenyataan, bisa dipastikan Smartphone kamu adalah Palsu atau Replika.


0 komentar: