Thursday, 2 July 2015

TUTORIAL APPLE MUSIC DAN REVIEW

19:29 Posted by david desaili No comments
Bersamanya Rilis iOS 8.4 Apple juga secara resmi melaunching Apple Music
Yang belum tau apa itu Apple Music,Apple Music adalah aplikasi music streaming baru dari Apple yang perbulanya harus membayar $12.00 untuk paket individual !

Update iTunes Dulu Ya!

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mengunduh iTunes terbaru (versi 12.2 ketika artikel ini saya tulis) dan tentunya sudah memiliki Apple ID. Silahkan buka aplikasi iTunes dan ikut jendela tampilan informasi yang diberikan. Akses tombol Next untuk melihat beragam tutorial dasar dan info pentingnya. Sudah? Saatnya kita coba layanan Apple Music!

Gratis, Tapi kok Bayar?

 Sejak pagi tadi. Dalam catatannya, Apple memang memberikan layanan lengkap Apple Music (streaming dan unduh konten, Apple Music Radio & Apple Music Connect) secara gratis dalam 3 bulan pertama. 
Namun ternyata Apple punya strategi lain, pengguna wajib “menunjukkan” saldo di iTunes Store seharga langganan yang dipilih (Individual 69 ribu Rupiah dan Family 109 ribu Rupiah) untuk dapat mencoba Apple Music secara lengkap. Saya tulis “menunjukkan” karena setelah mendaftarkan diri, saldo di akun iTunes saya tidak terpotong – artinya Apple baru mengambil dana tersebut di bulan keempat nanti ketika masa gratisan selesai.
Gak punya kartu kredit yang didaftarkan dalam akun iTunes Store kamu? Tenang, kamu bisa mengisi saldo di akun kamu dengan iTunes Gift Card dan menggunakannya untuk mengakses Apple Music. Silahkan akses artikel iTunes Gift Card yang pernah tim MakeMac untuk penjelasan lebih lengkap ya.

Oke, Sudah Daftar. Lalu?

Selamat untuk kamu yang sudah tergabung di Apple Music. Nah mari kita eksplorasi setiap fitur yang ada disini. Pertama, silahkan tekan tombol For You di bagian atas untuk mulai menggunakan fitur streaming konten. Silahkan tekan tombol yang berisi jenis musik yang kamu sukai untuk membantu Apple menyarankan musik. Sebagai catatan, setiap tombol jenis musik bisa ditekan 3x, analisis saya sih urutannya adalah tidak suka – disukai – sangat disukai. Jika sudah memilih kategori musik favorit, silahkan tekan Next untuk masuk ke pilihan nama artis yang kamu sukai.
Sudah? Sekarang silahkan liat bagian For You lagi, tampilannya sudah berisi beragam rekomendasi artis dan musik – sesuai dengan pilihan kamu di langkah sebelumnya. Pengguna bisa melakuan streaming konten atau mengundu untuk diputar tanpa koneksi internet.
Cara mengunduh konten di Apple Music juga sangat mudah, tinggal pilih album atau salah satu lagu yang diinginkan. Setelah itu tekan ikon 3 titik horisontal di sampingnya dan pilih Add to My Music. iTunes akan otomatis mengunduhnya dan dapat kamu putar dari menu My Music. Sebagai tanda konten itu dari Apple Music, ada ikon awan di pojok bawah bagian kover album ya. 

Selain For You, Apalagi yang Baru?

Oke, akan lebih mudah memang jika kita bahas semuanya. Sekarang arahkan pandangan kamu di barisan teks bagian bawah kendali musik. Ada 7 tombol teks yang dapat kamu pilih, berikut ini penjelasannya: 
  • My Music: Akses bagian ini untuk melihat semua musik kamu baik yang sudah didapatkan sebelum mendaftar Apple Music atau yang diunduh via Apple Music.
  • Playlists: Tidak ada yang berubah di bagian ini, pengguna bisa menyusun beragam urutan musik favorit dalam Playlist dan menggunakannya sebagai akses cepat.
  • For You: Nah ini dia inti dari Apple Music! Kamu bisa melihat rekomendasi artis dan musisi yang dapat kamu putar secara streaming atau simpan lagunya secara offline. Semakin kamu sering menggunakan bagian ini, algoritma dari Apple akan memberikan rekomendari musik lebih baik dan menarik. Sebagai catatan, pastikan mode iCloud Music Library di pengaturan iTunes kamu sudah ON untuk mengunduh konten dari Apple Music ya.
  • New: Mirip dengan halaman utama App Store, bagian ini akan menampilkan daftar musik yang sedang ngetop, baru ditambahkan atau rekomendai Playlist untuk kamu.
  • Radio: Bagian ini berisi beragam kanal Radio yang dapat kamu pilih – tentunya yang paling diunggulkan adalah Beats 1. Pengguna dapat mendengarkan siaran radio nonstop setiap saat di bagian ini. Nah biar lebih seru, kamu dapat mengintip jadwal siaran di Beats 1 pada laman applemusic.tumblr.com
  • Connect: Ini juga bagian yang hadir sejak Apple Music. Pengguna dapat melihat beragam konten ekslusif dari artis yang kamu Follow dan ikut berinteraksi. Mulai dari memberikan tanda Like, komentar atau membagikan info tersebut ke sosial media. Sayangnya tampilan di Apple Music Connect baru terasa maksimal pada perangkat iOS. 
Terakhir yaitu iTunes Store yang fungsinya masih seperti dulu. Melihat semua konten musik yang dapat kamu beli secara utuh dan lepas, menggunakan fitur redeem, akses ke akun dan beragam hal lainnya.

Berminat Mencoba Apple Music?

Saya sudah mencoba Apple Music untuk mendengarkan musik dan mencari koleksi lagu dari musisi favorit. Antarmuka yang cantik di iTunes for OS X, algoritma pilihan musisi yang akurat dan beragam konten yang tersedia adalah hal menarik yang membuat saya betah berlama-lama. Beberapa fitur yang belum saya coba adalah integrasi playlist di OS X ke iOS, mengedit rekomendasi musik yang sudah diberikan di awal serta beragam lainnya. 
Ingin menikmati Apple Music? Karena berbasis koneksi internet, pastikan kamu punya bandwithyang cukup ya agar musik yang sedang didengarkan tidak berhenti di tengah jalan – atau unduh saja untuk dinikmati secara offline. 
Bagikan pendapat kamu mengenai Apple Music atau hal seputarnya di kolom komentar ya!

0 komentar: